JABODETABEK TERENDAM BANJIR, JEMAAT HKBP TERKENA DAMPAK

Kondisi Banjir di depan Gereja HKBP Papan Mas

Tambun, Kab. Bekasi –  Banjir Jabodetabek hari ini membuat sebagian warga terkena dampaknya (20/02/2021). Salah satunya warga di sekitar Gereja HKBP Papan Mas Resort Duta Permai.

Pimpinan Jemaat HKBP Pdt Philip Nainggolan, S.Th melaporkan akses sekitaran gereja lumpuh total akibat banjir setinggi kurang lebih 1 meter. Menurutnya kondisi hari ini persis seperti banjir Januari 2020 yang merupakan banjir terparah belakangan ini. Warga jemaat hari ini sudah mulai mengungsi karena diperkirakan genangan masih akan segera naik. Posisi gereja HKBP Papan Mas yang sedikit lebih tinggi membuat Pimpinan Jemaat Pdt Philip Nainggolan mengeluarkan kebijakan agar warga segera mengungsi ke gereja. Gereja saat ini menjadi posko pengungsian bagi warga sekitar yang terkena dampak. Namun jika hujan terus menerus naik maka bukan tidak mungkin gereja juga akan lumpuh total.

Oleh karena itu, Pdt Philip berharap agar hujan tidak semakin deras sehingga banjir dapat segera surut. Mari kita turut berdoa agar menguatkan mereka yang terkena dampak banjir hari ini.

Kondisi Banjir di depan Gereja HKBP Papan Mas
Kondisi Banjir di depan Gereja HKBP Papan Mas
Kondisi Banjir di depan Gereja HKBP Papan Mas
Warga yang mulai mengungsi ke gereja HKBP Papan Mas
Komplek Perumahan Papan Mas, Tambun, Kab. Bekasi dilihat dari ruamh dinas Pendeta HKBP Papan Mas
Komplek Perumahan Papan Mas, Tambun, Kab. Bekasi dilihat dari ruamh dinas Pendeta HKBP Papan Mas
Komplek Perumahan Papan Mas, Tambun, Kab. Bekasi dilihat dari ruamh dinas Pendeta HKBP Papan Mas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *