Konvent Pelayan Penuh Waktu dan Keluarga Distrik XIX Bekasi

Pada hari Senin, 10 Mei 2021, Konven HKBP Distrik XIX Bekasi diadakan di HKBP Jakasampurna. Ibadah dilayani oleh Pdt. Ridwan Silitonga sebagai pengkhotbah dan Pdt. Friska Simanjuntak sebagai Liturgis.

etelah peribadahan selesai, kegiatan Konven dilanjutkan dengan Sermon yang membahas tentang Topik Minggu Peringatan Hari Kenaikan Tuhan Yesus untuk Minggu, 13 Mei 2021 dan sermon Minggu Exaudi, 16 Mei 2021 dengan moderator Pdt Erpina Lumbantoruan, S. Th. Pembawa bahan sermon untuk tanggal 13 Mei 2021 adalah Pdt. Sumihar Sinaga (HKBP Jatiasih) dan Pembawa bahan sermon untuk tanggal 16 Mei 2021 adalah Pdt. Rependi Sianturi (HKBP Rawalumbu)
Respon sermon berupa masukan untuk menambah wawasan sermon adalah:
1. Pdt. Asni Manurung, S. Th (Perumnas II)
2. Pdt. Marshalldo Rajagukguk, S. Th (Setia Mekar)
3. Pdt. Helbin Bancin, M. Th (Pdt. Ress HKBP Ress. Jatisampurna)
4. Pdt. Marolop Sinaga, M. Th (pensiun)
5. Pdt. JAU Doloksaribu MM (pensiun)
6. Pdt. Kana Silitonga (Pdt. Ress HKBP Ress. Maranatha Tambun).

Setelah sermon selesai, Kegiatan Distrik diwartakan oleh Sekretaris Distrik XIX Bekasi yakni Pdt. Manuarang Hutabarat. Kemudian kegiatan dilanjutkan oleh Tim Pemberdayaan Distrik XIX Bekasi memberikan penjelasan dari Panitia Tahun Pemberdayaan
Oleh
Ketua: St. Martuama Saragi
Sekr: St. Sopar Simangunsong
Seksi Humas
St.Enjos Simanjuntak. Kemudian dilanjutkan penjelasan dr Tim Tabe
St.James Tampubolon. Penjelasan CUM oleh Kepala CUM/Manager
Pdt. Maijon Pakpahan. Demikian juga Pardihuta (keluarga) pelayan penuh waktu memakai kesempatan konven utk aktif dlm acara ini.

Kemudian, acara Pardihuta dipimpin oleh inang Praeses Ny.Ellen Manurung br Lumbanraja. Kreatifitas di Konven ini yaitu membuat kalung masker yg sangat relevan kegunaannya di masa pandemi ini.

Kegiatan Konven berjalan dengan lancar dan sesuai dengan protokol kesehatan. Konven ditutup dengan ramah tamah dari HKBP Jakasampurna dan pembagian souvenir.

Kiranya Tuhan senantiasa memberikan kekuatan dalam setiap pelayanan HKBP Distrik XIX Bekasi.

Salam HoBas!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *