HKBP Distrik XIX Bekasi mengadakan konvent pelayan penuh waktu (pangula gok tingki) bertempat di HKBP Resort Bojong Menteng pada hari Senin, 1 Maret 2021. Konvent dilaksanakan di gedung gereja HKBP Bojong Menteng dengan menerapkan protokol kesehatan. Konven dibuka dengan ibadah yang dilayani oleh Liturgis Pdt Ferianto Tambun dan Pengkhotbah Pdt Miduk Sirait.
Adapun yang membawakan bahan sermon adalah Pdt Ferianto Tambun dan Pdt Riolan Sitinjak serta moderator Pdt Henri HP Butarbutar. Bahan sermon inilah yang akan menjadi bekal bagi para pelayan dalam memberitakan Firman Tuhan di tengah umat pada Minggu Okuli (Keluaran 20: 1-10) dan pada Minggu Letare (Efesus 2:1-10).
Setelah mendapatkan masukan-masukan dari peserta sermon, Praeses Pdt Mangatur Manurung memberikan kesimpulan atas dua nats yang dibahas.
Setelah pembahasan sermon ditutup oleh Praeses, kemudian Sekretaris Distrik Pdt Manuarang Hutabarat memberikan keterangan mengenai warta konvent. Terlebih mengenai kegiatan dan pelayanan seputar HKBP Distrik XIX Bekasi.
Dalam sesi ini juga Praeses memperkenalkan Panitia Tahun Pemberdayaan yang baru dilantik 21 Februari 2021 yang diketuai oleh St Martuama Saragih di HKBP Mustika Jaya. Ketua Panitia kemudian memaparkan progres ke depan yang ingin dicanangkan dalam Tahun Pemberdayaan ini. Selain itu, Panitia DOA DAN PUJIAN live streaming yang akan diadakan pada tanggal 11 Maret 2021 nanti juga memaparkan tentang progress kesiapan panitia demi terselenggaranya acara tersebut. Ketua Panitia Pdt Jeffry Sitindaon mengajak seluruh gereja di wilayah pelayanan HKBP Distrik XIX Bekasi ini untuk ikut mensukseskan acara tersebut. Terlebih acara ini adalah penggalangan dana untuk program Tanggap Bencana, Membantu Dana Pensiun HKBP dan Biaya Operasional Distrik.
Konvent dihadiri juga oleh keluarga dan pada akhir konvent dilaksanakan acara ramah tamah di Gedung Serba Guna HKBP Resort Bojong Menteng.