Pesta Gotilon dan Pesta Ulang Tahun Maranatha Tambun ke-25 Tahun

Praeses HKBP Distrik XIX Bekasi Pdt Mangatur Manurung memimpin ibadah perayaan berketetapan dengan Minggu XIX setelah Trinitatis 10 Oktober 2021.

Dalam ibadah Pdt Kana Silitonga yakni Pendeta HKBP RESORT Maranatha Tambun bertindak sebagai liturgis sedangkan Pendeta Dorayani Nainggolan yakni Pendeta Fungsional membawakan warta jemaat dan doa syafaat.

 

Praeses membawakan renungan berdasarkan Ayub 23:10-17 dengan topik ALLAH YANG TIDAK PERNAH BERUBAH.

Di awal khotbah Praeses mengajak jemaat merenungkan perjalanan HKBP yang sudah 160 tahun juga jemaat lokal Maranatha Tambun yang sudah berumur 25 tahun.

“Allah yang mahabaik yang mencukupkan segala hal terlebih bagi gereja ini. Yang kita nikmati hari ini adalah buah berkat dari Tuhan.” demikianlah kutipan renungan yang dibawakan Praeses dalam ibadah ini.

 

 

Ibadah Pesta Perayaan Ulangtahun ini juga dirangkai dengan Pesta Gotilon. Jemaat Maranatha Tambun menunjukkan sukacitanya dengan memberikan silua yakni buah dari berkat yang diterima dari Tuhan.

Ketua Panitia yakni St. P. Nainggolan mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang berpartisipasi mensukseskan acara ini di antaranya Amang Praeses HKBP Distrik XIX Bekasi Pdt Mangatur Manurung, Pendeta HKBP Resort Maranatha Tambun Pdt Kana Silitonga, Pdt Dorayani Nainggolan dan seluruh parhalado serta jemaat HKBP Maranatha Tambun. 

 

Setelah Ibadah dilaksanakan acara perayaan Ulang Tahun Gereja ke-25 dipimpin oleh MC amang Doloksaribu  dan kata sambutan mewakili anggota jemaat yakni Amang Naibaho, Praeses dan Pendeta Resort serta diakhiri dengan Kata Sambutan dari Ketua Panitia St. P. Nainggolan.

Perayaan juga diisi dengan penggalangan dana berupa lelang ulos, lelang lagu, penampilan dari berbagai kategorial dan diakhiri dengan arahan dan bimbingan pastoral dari Praeses.

 

HKBP Maranatha Tambun kini dilayani oleh Pdt Kana Silitonga selaku Pendeta Resort dan Pdt Dorayani Nainggolan sebagai pendeta Fungsional beserta 31 parhalado yang melayani 550 kk anggota jemaat.

 

Salam HOBAS!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *