RAPAT BIDANG MARTURIA HKBP DISTRIK XIX BEKASI

Pada hari Selasa, 27 April 2021, Pelayanan Bidang Marturia HKBP Distrik XIX Bekasi mengadakan Rapat pukul 10.30 Wib yang diikuti oleh seluruh anggota Badan Pelaksana (BaPel) Bidang Marturia Distrik yang dipimpin oleh Kepala Bidang Marturia HKBP Distrik XIX Bekasi. Kegiatan diawali dengan Ibadah yang dilayani oleh Pdt. Sarma L. Siregar, kemudian dilanjutkan dengan rapat yang dibuka oleh KaBid Marturia yakni Pdt. Berlin Tamba.

Kemudian, Praeses Pdt. Mangatur Manurung, S. Th memberikan bimbingan dan arahan kepada Badan Pelayanan Bidang Marturia HKBP Distrik XIX Bekasi. 

Dalam bimbingannya Praeses Pdt. Mangatur Manurung menjelaskan bahwa HKBP Distrik XIX Bekasi harus menjadi pusat penginjilan bagi seluruh Jemaat. Oleh sebab itu pelayan yang kreatif dan sinergi dibutuhkan untuk pencapaian ini, khususnya pemberdayaan di seluruh pelayanan kategorial dan salah satunya adalah merancang pelayanan pembinaan kepada kaum milenial. 

Dalam bimbingan tersebut, beliau juga mengajak Badan Pelayanan Marturia agar ikut turut ambil andil dalam kegiatan Ibadah Online di kanal Youtube HoBas Channel, bersama-sama dengan para Fulltimer melayani pada Ibadah tersebut dan juga kegiatan pelayanan khusus penjara, kaum marginal, Gelandangan dan orang-orang yang membutuhkan sentuhan pelayanan kasih Marturia.

Pada kesempatan ini Praeses juga memaparkan perlunya Renovasi Kantor Distrik demi efektifitas perjalanan program pelayanan di seluruh Bidang (Koinonia dan Diakonia). Tentu saja hal ini membutuhkan biaya yang tidak sedikit, dukungan dari semua jemaat HKBP Distrik XIX Bekasi sangat diperlukan. Oleh karena itu Praeses menghimbau Para pengurus Badan Pelaksana Marturia untuk bersama-sama, bekerjasama mewujudkan Renovasi kantor tersebut.

Hal ini dikuatkan oleh pernyataan St. Ev. Surung Sianipar bahwa Badan Pelayanan Marturia diberikan ruangan khusus supaya kegiatan rekaman berjalan dengan baik. Beliau juga berpendapat bahwa pelayan yang melayani di penjara adalah pendeta yang berkotbah di penjara tersebut sesuai jadwal kegiatan. 

Demikian juga bapak St. Gumanti Siahaan memberikan pendapat mengenai partisipasi pelayan yang sangat perlu untuk memberi sumbangan kepada para napi, baik dukungan pelayanan maupun pangan. Beliau juga menjelaskan tentang kegiatan rekaman Ibadah Minggu dan paduan suara yang akan mengisi ibadah Minggu, agar diatur dengan baik oleh Bidang Marturia HKBP Distrik XIX Bekasi.

Rapat juga melakukan evaluasi pelayanan Marturia yang telah berjalan selama ini khususnya Pelayanan Penginjilan EE. Tim sepakat bahwa Penginjilan harus dilakukan kepada setiap kalangan namun tetap berdasarkan koridor yang telah ditetapkan Gereja khususnya Pimpinan HKBP Distrik XIX Bekasi.  Lalu KaBid Marturia Pdt. Berlin Tamba menyampaikan kesimpulan akhir bahwa seluruh anggota Badan Pelaksana Badan Marturia HKBP Distrik XIX Bekasi supaya turut serta mendukung dan mensukseskan pencarian dana untuk Renovasi ruangan Bidang Marturia Distrik. Selanjutnya dengan sukacita dan satu hati, telah terkumpul dana spontanitas dari peserta Rapat 15.000.000,- untuk Renovasi Kantor Distrik. Terimakasih.

Rapat ini berlangsung dengan lancar dan sesuai dengan protokol kesehatan. Rapat diakhiri dengan doa penutup oleh Kepala Bidang Marturia Pdt. Berlin Tamba.

Kiranya Tuhan senantiasa memberikan kekuatan kepada Pelayan Marturia HKBP Distrik XIX Bekasi dalam setiap Programnya dan menjadi saluran berkat bagi semua orang serta kemulian bagi Yesus Kristus.

Salam sehat. Tuhan Yesus Memberkati.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *