RAPAT VIRTUAL KOORDINASI DENGAN PBNU MENUJU KEGIATAN “FORUM DIALOG ANTAR UMAT BERAGAMA”

Pada hari Kamis, 30 Mei 2021, St. Martuama Saragi selaku Ketua Panitia Tahun Pemberdayaan HKBP Distrik XIX Bekasi memprakarsai rapat koordinasi dengan pihak PBNU dalam rangka kegiatan “FORUM DIALOG ANTAR UMAT BERAGAMA”. Kegiatan akan dilaksanakan pada Jumat, 28 Mei 2021, dimulai pukul 14.30 – selesai dan bertempat di Gedung SOPO MARPINGKIR HKBP, Pulo Gebang Cakung. Jakarta Timur.

Praeses HKBP Distrik XIX Bekasi Pdt Mangatur Manurung bersama Pdt. Manuarang Hutabarat, Pdt. Ribbon Pangaribuan, Pdt. Berlin Tamba, Pdt. Maijon Pakpahan, Pdt. Helbin Bancin, dan Pdt. Jeffry Sitindaon mengikuti rapat virtual ini dari Ruang Kantor Lantai 7 Gedung Sopo Marpingkir HKBP. Sedangkan pihak PBNU yang hadir dalam ruang virtual yakni Fariz Alnizar, Ikhwan Sugiono dan Syamsul Duha.

Dalam rapat dibicarakan tindak lanjut kerjasama antara PBNU dengan HKBP yang akan diinisiasi oleh pimpinan PBNU dan pimpinan HKBP. Selanjutnya dibicarakan bagaimana keterlibatan kaum muda gereja dan kaum muda NU untuk mempelopori kerukunan antar umat beragama. Dan setelah kegiatan Forum Dialog selesai, rencananya pihak HKBP akan berkunjung ke tempat historis Nahdlatul Ulama di Tebuireng, Jombang, Jawa Timur.

Dalam koordinasi ini juga dibicarakan persoalan tekhnis pelaksanaan acara yakni jumlah peserta yang hadir. Jumlah peserta yang hadir direncanakan 50 orang dari pihak NU dan 50 orang dari pihak HKBP ditambah secara virtual live streaming.

Untuk live streaming juga pihak NU Channel akan bekerja sama dengan HoBas Channel untuk menjangkau kegiatan ini ke semua pihak.

Kiranya Tuhan senantiasa menyertai pelayanan kita.
Salam HoBas!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *